Pengasuh Pondok Pesantren Alfarohidy mendapatkan kehormatan diundang menghadiri Konferensi Islam Tingkat Asean yang diselenggarakan oleh Atase Agama Kedutaan Besar Saudi Arabia bekerjasama dengan Kementrian Agama Republik Indonesia.
Merupakan kehormatan bagi kami mendapatkan undangan special bertema Khoiru Ummah di Hotel Hilton Nusa Dua Bali pada 22-23 Desember 2022, dihadiri oleh sejumlah dai dari Negara Asean dan juga berbagai daerah di Nusantara, acara konferensi ini akan dibuka oleh wakil presiden Indonesia Bapak KH. Ma'ruf Amin.
Dan juga acara ini bertambah special dihadiri oleh Ma'ali wazir Saudi Dr. Abdullatif bin Abdul Aziz Alu Syaikh. Kami ucapkan selamat datang Yang Mulia Mentri Agama Saudi Arabia dan juga segenap peserta konferensi Asean Countries Conference dari negara-negara Asean
Enjoy Indonesia
Kuntum Khoiro Ummah
Ainur Rohmawatin
Posting Komentar